Blogere Habel

Blogere Habel

Sabtu, 20 Juni 2009

Wah, Alat Tes Kompetensi Guru Bakal Diluncurkan!

Minggu, 21 Juni 2009
JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Jenderal Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PMPTK) Depdiknas, Dr Baedhowi menyatakan pihaknya tengah menyiapkan sebuah alat atau perangkat tes kompetensi guru.

Hal tersebut dikemukakan oleh Baedhowi usai jumpa pers 'International Conference on Best Practise I' yang digelar oleh Forum Kepala Sekolah Seluruh Asia Tenggara, di Jakarta, Rabu (17/6). "Belum bisa kami umumkan, karena untuk sementara memang masih disiapkan," ujar Baedhowi.

Diungkapkannya ihwal alat tes tersebut oleh Baedhowi terkait dengan rasa prihatinnya terhadap sejumlah kepala sekolah dan guru di Tanah Air yang tidak jujur dalam pelaksanaan Ujian Nasional (UN) lalu.

"Ini satu keprihatinan, soalnya ini masalah ketidakjujuran. Sebenarnya ketidakjujuran ada di mana-mana dan bukan saja terjadi pada guru, tapi karena sosok guru merupakan cermin keteladanan maka kemudian menjadi sorotan," ujarnya.

Kecurangan dan ketidakjujuran yang dilakukan kepala sekolah dan guru seperti yang selalu terjadi di setiap pelaksanaan UN merupakan tindakan terkait administrasi dan edukatif. Baedhowi mengklaim, bahwa pihaknya sendiri senantiasa sudah mengingatkan para guru untuk selalu jujur.

"Guru jangan sampai menghilangkan waktu belajar, dalam ulangan sehari-hari mereka pun harus jujur menilai peserta didiknya. Jangan sampai ada anak pintar diberi nilai kurang, sementara anak yang kurang malah dikasih nilai tidak baik, itu tidak jujur namanya," kata Baedhowi.

Sejauh ini, tambah Baedhowi, Depdiknas telah mengambil porsi edukatif dengan memberikan pendekatan untuk menerapkan perilaku jujur di kalangan tenaga pendidik. Hal itu karena efeknya langsung kepada para siswa.

"Untuk itulah kami masih akan terus melakukan pembinaan dan peningkatan pelatihan kepada para kepala sekolah sebagai pembina bagi guru-gurunya di sekolah," ujarnya.

Comments :

0 komentar to “Wah, Alat Tes Kompetensi Guru Bakal Diluncurkan!”

Posting Komentar

Selayang Pandang



Tanggal 10 Mei 2009 saya melepas masa lajang saya

Alhamdulillah sekarang saya sudah menjadi CPNS

Tanggal 1 November 2009 aku berangkat LPJ di Singosari selama 21 hari

Buruan daftar CPNS



Calender





Free Blog Calendar

waktu

Seputar Linux

Seputar Guru

Berita Olah Raga

berita penerbangan

Website & Kegiatan


Pasuruan Global Tech
 

Copyright © 2009 by Blogger'e Habel